Dr Ahmed Al-Tayeb lahir di Propinsi Qena, dari keluarga yang nasabnya dikaitkan dengan Imam Hassan bin Ali bin Abi Taleb. Dr Ahmed al-Tayeb lahir di Murasyadah Dasyna pada tahun 1946.

Belajar pendidikan Azhar dan lulus di Universitas Al-Azhar. Menerima gelar BA dari Fakultas Studi Islam di Divisi Agama dan Filsafat Islam di tahun 1969, dan ditunjuk sebagai dosen di Universitas. Menerima gelar master pada tahun 1971, dan Ph.D. dari Universitas Sorbonne, Perancis pada tahun 1977.


Setelah mendapatkan Ph.D, Dr Ahmed Al-Tayeb diperbantukan sebagai Dekan di Fakultas Studi Islam untuk mahasiswa putra di Qena, 27 Oktober 1990, kemudian ditugaskan sebagai Dekan Fakultas Studi Islam Putra di Aswan dengan tunjangan untuk dekan pada 15 November 1995. Juga ditunjuk sebagai Dekan Fakultas Teologi Universitas Islam Internasional di Pakistan 1999/2000.

Diangkat sebagai Mufti Republik untuk jangka waktu satu tahun pada tahun 2002 dan tahun berikutnya Al-Tayeb diangkat sebagai Rektor Universitas Al-Azhar pada tahun 2003. Selain itu, Al-Tayeb juga menjadi anggota Dewan Agung Syekh sufi dan ditunjuk sebagai Syekh Tarekah Ahmadiyah Khalwatiyah pengganti ayahnya, pendiri Tarekah Khalwatiyah di Aswan.


Dr Ahmed Al-Tayeb telah menghasilkan banyak studi, penelitian dan karya tulis dalam isu-isu agama dan filsafat Islam, serta terjemahan dan editing beberapa karya filsafat Islam Perancis di antaranya, Pembahasan-pembahasan Keberadaan dan Esensi dari Buku Al-Mawaqif - Konsep Pergerakan antara Filsafat Islam dan Marxisme - Pengantar Ilmu Logika Lama - Teori Asli Ilmu dalam Pandangan Al-Ash’ari - Komentar pada Bagian Teologi dalam Kitab Tahdzib Al-Kalam Karangan Al-Taftazani.

Dr Ahmed Al-Tayeb dianggap sebagai seorang Sufi yang paling menonjol dari para ulama Al-Azhar, yang diwarisinya dari ayah dan kakeknya di Luxor. Dia adalah Syekh Tarekah Ahmadiyah Khalwatiyah di Hulu Mesir.